Posted by : Nur Rokhman Sabtu, 28 Juli 2012


Ada beberapa cara untuk meningkatkan kualitas seo untuk blog Anda, cara ini terbukti cukup ampuh walaupun sebenarnya ini merupakan cara – cara dasar yang tentu bagi blogger, tips ini udah biasa dilakukan bahkan kewajiban pertama jika mau mengoptimasi seo suatu blog atau situs.

Tips ini bukan jaminan untuk memperoleh peringkat satu di search engine, tapi setidaknya mampu menempati halaman pertama search engine lah…saya pun memang untuk kontes seo manapun belum membuktikan sendiri sih…tapi klo udah pake cara ini, posisi blog atau artikel udah bisa bersaing karena memang untuk kontes seo saya ngga terlalu optimal…terutama berburu backlinknya.

Udah deh…langsung aja ya…biar sahabat blogger ngga kecapekan baca artikel yang bertele – tele ini he..he..he..

Ada beberapa cara untuk meningkatkan kualitas seo blog antara lain yang saya ketahui yaitu :
- Gunakan hosting untuk blog Anda yang seo friendly.
- Gunakan tema yang seo friendly.
- Tata penyusunan dan penulisan artikel atau konten blog Anda.
- Gunakan Inbound link dengan anchor text keyword yang Anda target.
- Penyelarasan title, deskripsi dan keyword pada meta tag blog Anda.
- Gunakan dan sisipkan keyword pada konten Anda.
- Cari baklink sebanyak – banyaknya dan yang berkualitas.



Nah, mengingat pentingnya SEO, bagi yang mau bermain di bisnis online paling tidak harus mengerti dan paham apa itu SEO. Kalaupun tak menjalankan langsung SEO, paling tidak harus tahu mau dibawa ke mana web/blog yang dimilikinya, dan bagaimana SEO bisa menjadi jalan untuk mencapainya. Sebab itulah, pemahaman akan SEO menjadi sangat penting untuk diketahui.

Ada sejumlah cara lain yang bisa menjadi jalan untuk meningkatkan kemampuan SEO:
- Belajar SEO dari internet. Anda bisa datangi blog atau web yang mengupas soal Seo. Kalau di blog ini, anda bisa simak di kategori link building and SEO.
- Buat target SEO. Setelah mulai mengerti apa itu SEO, coba buat target untuk menjajal kemampuan anda. - - Buat web/blog yang ramah SEO. Bidik keyword atau kata kunci yang anda inginkan. Terapkan ilmu SEO yang anda pelajari untuk menguasai kata kunci tersebut. Jika berhasil, coba buat target yang lebih berat lagi.
- Ikut kontes SEO. Mengikuti kontes SEO juga ajang yang tepat untuk menjajal seberapa jauh kemampuan SEO anda. Sebab di sini para pegiat SEO akan saling bertarung untuk menguji ilmu Seo mereka.
- Belajar dari ahli SEO. Coba cari ahli SEO, dan belajarlah dari mereka. Mereka yang sudah banyak makan asam-garam soal per-SEO-an tentunya. Bagaimana mengetahuinya? Bisa diketahui dari rekam jejak mereka di dunia SEO sepertimenang kontes SEO misalnya atau pencapaian-pencapaian lainnya.
- Dengarkan berita SEO. Seperti internet marketing, SEO juga berkembang. Karena itu perlu rajin untuk menyimak perkembangan terbaru. Apa saja yang terjadi di dunia SEO dan bagaimana kira-kira SEO di masa mendatang.

Di samping beberapa cara meningkatkan SEO di atas, tentu saja anda juga harus punya tekad untuk belajar SEO. Karena tanpa niat dari dalam diri anda, bukan hanya SEO, belajar apapun bisa menjadi susah. Jangan juga takut salah waktu mempraktekkan ilmu Seo yang anda pelajari.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Unduh Adobe Flash player

Recent Post

Popular Post

Labels

5G (2) ads (2) AI (2) Blogspot (7) CodeIgniter (1) CyberCrime (6) daihatsu (1) database (9) delphi (6) download (1) ebook (3) entertainment (7) facebook (2) Film (1) firefox (1) flashdisk (1) google (2) islam (5) IT (22) keamanan komputer (9) komputer (31) mediafire (1) microsoft (5) multimedia (5) mysql (1) OpenAI (1) OS (5) pemrograman (3) Photography (1) php (4) phpmysql (1) postgreSQL (2) seo (2) teknologi (24) teknologi hijau (1) Telekomunikasi (6) tips dan trik (27) tokoh islam (4) Umum (16) windows (11) wisata (1)

Followers

Google+ Google+ Follow Twitter Add Facebook RSS FEED email
Diberdayakan oleh Blogger.

-- Copyright © 2016 Beluluk - Powered by Blogger --